Terasjateng.com | Pemalang– Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dispermades) Provinsi Jawa Tengah menggelar pelatihan Penguatan Kapasitas BUMDesa di Hotel L’tefa Pemalang, selasa(19/07/2022). Peserta mengikuti kegiatan ini pengurus BUMDes 15 desa kabupaten Pemalang.
Menurut Adianto Septo Aji. S.IP PSM Ahli Muda Staff Dinpermades Jateng kegiatan ini dalam rangka meningkatkan SDM Pengelola BUMDesa untuk lebih berkembang, sedangkan kategori Bumdes itu ada klasifikasi dasar,tumbuh ,berkembang dan maju. Di Jawa Tengah itu seluruh. desa hampir memiliki bumdes, tapi kebanyakan masih klasifikasi dasar. Jadi kegiatan ini dalam rangka bumdesa bisa naik kejenjang klasifikasi berkembang dan maju.
Dengan hadirnya para narasumber dari Tenaga Ahli Pemberdayaan Kabuputen Pemalang, Kepala Dinas Dispermades Kabupaten Pemalang, DPRD Provinsi Jateng komisi A dapat memberi pemahaman dan wawasan para pengelola Bumdes tingkat dasar ini. Sehingga para para pengelola mengahasilkan inovasi dan terobosan karena Bumdes sebagai penggerak perekonomian desa, ungkapnya.
Ditempat yang sama, Masruhan Anggota DPRD Provinsi Jateng Komisi A menyampaikan para pengurus Bumdes di wilayah Kabupaten Pemalang ini untuk memaksimalkan potensi bumdes mejadi bagian penting dari pemberdayaan masyarakat. Misalnya di Pantura ini dikenal dengan mancing ikan makan disekelilingnya pemancingan ada tempat warung-warung maka perekonomian meningkat.
Minimal ada tempat wisata sebelahnya tanah milik desa untuk membuka lahan parkir, maka akan mendapat keuntungan yang luar biasa. Selanjutnya
Kepala Desa dan Perangkat Desa harus mendukung dengan keberadaan bumdes, ungkap masruhan.
Suhirman, SE.,M.Si Kepala Dinpermades Kabupaten Pemalang menghimbau kepada pengurus bumdes untuk mengurus badan hukum mendaftarkan di Kemenkumham sehingga akan mempermudah kemitraan desa,mempermudah mempromosikan potensi daerah, mempercepat perbaikan ekonomi daerah dan mempercepat pencapaian SGDs Nasional.
(TJ/Kml)
Apa pendapatmu tentang ini :)