TERASJATENG.COM | Grobogan – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyoroti infrastruktur jalan rusak di Grobogan. Hal tersebut disampaikan dalam pidatonya saat melantik Bupati dan Wakil Bupati Grobogan, Sri Sumarni dan Bambang Pujiyanto di Gedung Gradhika Bhakti Praja kompleks Kantor Pemerintah Provinsi Jateng, Senin (26/4/2021).
“Di sini ada anggota DPR RI, Pak Edy Wuryanto dan Mba Evita Nursanty, saya nderek titip, infrastruktur di Grobogan dan jalannya pada rusak,” kata Ganjar.
Ganjar mengaku telah menyampaikan kondisi infrastruktur jalan di Grobogan kepada Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimoeljono. Saat itu, dirinya dan Basuki tengah melakukan kunjungan di Kawasan Industri Terpadu Batang.
“Saya sampaikan, jalan-jalan di Grobogan itu tidak jelek sih, cuma remuk,” ucapnya.
Ganjar meminta Sri Sumarni dan Bambang Pujiyanto langsung tancap gas karena banyak persoalan di Kabupaten Grobogan yang mendesak untuk diselesaikan. Bupati dan Wakilnya tersebut harus bersinergi dalam penangan masalah tersebut.
“Yang utama infrastruktur. Kan sekarang yang jadi perhatian di sana memang infrastruktur. Jalannya memang lumayan rusak, ini yang harus segera diperbaiki,” katanya.
(TJ/Bre)
Apa pendapatmu tentang ini :)