TERASJATENG.COM | JAKARTA – Sersan Dua (Serda) Aprilia Santini Manganang resmi berganti nama dan jenis kelamin pada Jumat (19/3/2021). Penggantian itu telah ditetapkan dalam sidang perdata yang digelar Pengadilan Negeri Tondano, Sulawesi Utar secara virtual.
Selain keluarganya, persidangan itu dihadiri oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) dan juga istri KSAD Andika. Sejumlah saksi dihadirkan untuk menguatkan permohonan Aprilia di Mabes AD dan juga di Pengadilan Tondano.
Persidangan berlangsung khitmad dengan hasil putusan disampaikan oleh Majelis Hakim Nova Loura Sasube.
“Menetapkan pergantian nama pemohon yang semula bernama Aprilia Santini Manganang berubah menjadi nama Aprilio Perkasa Manganang,” ujar Nova.
Usai resmi berganti nama dan jenis kelamin, Aprillio menangis haru. Ia mengaku akan belajar dengan status barunya tersebut.
“Selama 28 tahun saya menjalani status sebagai wanita dna saya bersyukur banget saya bisa lewati itu. Dan terutama saya ingin berterimakasih kepada pak KASAD dan dokter, dan ini momen terindah saya ingin ngawali hidup saya dengan baru, Saya ingin belajar, saya ingin menjadi laki-laki sejati dan bertanggungjawab” ujar Aprillio.
(TJ/Bre)
Apa pendapatmu tentang ini :)