Terasjateng.com | Semarang- Anggota DPR/MPR RI dari Fraksi Partai NasDem, Drs. Fadholi, mengajak masyarakat untuk memperkuat tali persaudaraan dan semangat gotong royong sebagai fondasi membangun kemajuan desa.
Pesan tersebut disampaikan dalam kegiatan Sarasehan Kebangsaan MPR RI ke-9 bertema “Mempererat Tali Persaudaraan dalam Bermasyarakat untuk Membangun Kemajuan Desa sebagai Wujud Pengamalan Pancasila”, yang digelar di Kabupaten Semarang, Minggu (28/09/2025).
Dalam sambutannya, Fadholi menegaskan bahwa nilai-nilai Pancasila harus dihidupkan kembali di tengah kehidupan bermasyarakat agar tidak luntur oleh perkembangan zaman.
“Pancasila bukan hanya ideologi, tetapi pedoman hidup. Jika kita mengamalkan sila-sila Pancasila, maka kehidupan desa akan maju, masyarakat rukun, dan bangsa menjadi kuat,” ujar Fadholi.
Ia menambahkan, kemajuan desa tidak hanya ditentukan oleh pembangunan fisik, tetapi juga oleh semangat kebersamaan dan kepedulian antarwarga. Menurutnya, gotong royong yang menjadi ciri khas bangsa Indonesia adalah modal utama dalam membangun kemandirian desa.
Kegiatan sarasehan tersebut dihadiri oleh tokoh masyarakat, perangkat desa, organisasi kepemudaan, serta sejumlah tokoh agama. Mereka berdiskusi aktif mengenai pentingnya menjaga kerukunan dan solidaritas sosial di tengah perbedaan.
“Kita harus menjaga agar nilai persaudaraan dan saling menghormati tetap menjadi budaya masyarakat desa. Itulah wujud nyata pengamalan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari,” tambah Fadholi.
Selain sarasehan, acara juga diisi dengan sesi dialog interaktif antara warga dan anggota DPR RI. Dalam sesi ini, masyarakat menyampaikan berbagai aspirasi terkait pembangunan desa, pendidikan, dan kesejahteraan sosial.
Fadholi menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan kepentingan masyarakat desa di tingkat nasional.
“NasDem berkomitmen memperjuangkan pembangunan yang berkeadilan. Desa harus menjadi pusat pertumbuhan, bukan hanya objek pembangunan,” tegasnya.
Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan semangat kebangsaan dan rasa persaudaraan semakin mengakar, sehingga desa-desa di Kabupaten Kendal dapat menjadi contoh penerapan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat.










Apa pendapatmu tentang ini :)