TERASJATENG.COM | Semarang – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menargetkan seribu lansia dapat menerima vaksinasi dalam sehari.Pasalnya, Sentra vaksinasi Covid-19 dibuka di Gedung Gradhika Bhakti Praja kompleks Kantor Pemerintah Provinsi Jawa Tengah Jalan Pahlawan, Kota Semarang, mulai hari ini, Selasa (8/6/2021).
“Targetnya, 1.000 orang tervaksin tiap harinya dengan prioritas lansia. Mudah-mudahan bisa tercapai. Khusus ini untuk para lansia termasuk pelayan publik. Yang usia 50 tahun ke atas silakan ngantri di sini. Tapi harus tertib, harus jaga prokes,” katanya dalam siaran tertulis.
Selain menyasar lansia, Sentra Vaksinasi Gradhika (SVG) yang disediakan Pemprov Jateng juga ditujukan untuk petugas pelayanan publik.
Untuk mendapatkan vaksin gratis, cukup mudah syaratnya, datang ke lokasi dan membawa KTP Jawa Tengah. Ganjar menghimbau warga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan meski telah divaksin.
‘”Bapak ibu, panjenengan sudah divaksin tapi nanti tetap disiplin protokol kesehatannya. Pakai masker, selalu jaga jarak dan jangan lupa cuci tangan pakai sabun. Maskernya dipakai untuk nutupi mulut dan hidung,” ucap Ganjar saat meninjau lokasi.
Sebagai informasi, sampai akhir Mei 2021 tercatat warga yang telah menerima vaksin di Jateng yakni berjumlah 1.051.299 orang (usia 60 tahun ke atas). Sementara, 636.623 orang (usia 46-59 tahun), 701.845 orang (usia 31-45 tahun), dan 450.158 orang (usia 18-30 tahun).
(TJ/Bre)
Apa pendapatmu tentang ini :)