TERASJATENG.COM | Sragen – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memperingatkan agar mewaspadai bibit intoleransi di lingkungan sekolah. Menurutnya, pembiaran sekecil apapun bentu intoleransi akan berdampak buruk bagi generasi bangsa mendatang.
“Intoleransi di sekolah kalau sampai dibiarkan akan menjadi bibit dari paham terorisme dan radikalisme,” kata Ganjar dalam diskusi virtual Jateng Edufest 2021 yang digelar Wahid Foundation pada Rabu (21/4).
Kewaspadaan Politikus PDIP itu bukan tak bersebab. Ganjar mengaku mengetahui ada seorang siswi di Sragen yang diintimidasi karena tidak memakai kerudung.
“Terjadi situasi yang sangat intimidatif dan anaknya memilih keluar sekolah. Jangan dong. Janganlah,” ujarmya.
Ganjar pun menyayangkan sikap para guru di sekolah tersebut yang tak melindungi sang murid. Dari peristiwa tersebut, Ganjar menegaskan akan memberi tindakan tegas bagi pelaku pembiaran intoleransi tersebut.
“Kalau saya menemukan ini lagi, dengan sangat meminta maaf, guru ataupun kepala sekolah akan saya langsung pindahkan besoknya,” ujarnya.
(TJ/Bre)
Apa pendapatmu tentang ini :)