TERASJATENG.COM | KENDAL – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PC NU) dan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Kendal menggelar Silaturahmi dan Halal Bihalal di gedung DPRD Kabupaten Kendal, Minggu (15/7). Selain jajaran pengurus dan pimpinan organisasi, acara tersebut juga dihadiri oleh Wakil Bupati Kendal, pimpinan dan anggota DPRD Kendal serta ratusan anggota dari kedua ormas.
Dalam kegiatan ini Prof. Dr. H. Mahfud, MD hadir untuk memberikan mauidhoh hasanah. Menurut Ketua Panitia Muhammad Izzudin, silaturahmi dan halalbihalal ini menjadi sarana untuk lebih menguatkan hubungan baik yang telah lama terjalin.
Ketua PDM Kendal KH Muslim Rahmadi dalam sambutanya menyampaikan, bahwa dirinya sangat terharu melihat kebersamaan dalam acara tersebut. “Saya merasa terharu, inilah gambaran cara kita (NU-Muhammadiyah) untuk bersama-sama masuk surga” ungkap beliau.
Sementara itu Ketua PC NU Kendal, Mokhamad Danial Royyan menyebut NU dan Muhammadiyah siap bersama-sama menjaga kondusifitas di Kendal. Kedua ormas juga telah lama bersepakat dalam koridor amar ma’ruf nahi munkar.
“NU dan Muhammadiyah telah bersepakat bagaimana menciptakan kondusifitas di lingkungan Kabupaten Kendal tentu dalam koridor amar ma’ruf nahi mungkar” terang Danial.
Ada hal yang menarik dalam silaturahmi dan halal bihalal ini yaitu lagu Mars NU Yalal Waton dinyanyikan oleh siswa-siswi sekolah Muhammadiyah. Sementara Mars Muhammadiyah Sang Surya dinyanyikan oleh siswa-siswi lembaga Ma’arif NU.
(SBY)
Apa pendapatmu tentang ini :)