Terasjateng.com,Kendal- Gencarkan vaksinasi di 14 titik wilayah yang ada di Jawa Tengah, Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) Jawa Tengah ingin penuhi cakupan vaksinasi di Jateng, Senin (04/04/2022).
Kepala BIN Daerah Jateng (Kabinda Jateng), Brigjen TNI Sondi Siswanto mengatakan bahwa pada kegiatan vaksinasi di 14 titik itu pihaknya mentargetkan sekitar 7.600 dosis.
“Vaksinasi ini kita laksanakan guna untuk meningkatkan percepatan vaksinasi covid-19. Meskipun bulan puasa, kita akan tetap fokus menggelar vaksinasi covid-19. Vaksinasi kali ini kita akan fokus pada masyarakat yang belum mendapatkan vaksinasi dosis ke tiga atau booster guna menciptakan kekebalan komunal,” kata Sondi.
Sondi berharap, vaksinasi booster yang didistribusikan saat ini itu diharapkan dapat mengurangi dan mencegah penyebaran covid-19 sehingga akan menciptakan rasa aman terutama pada keluarga.
“Adapun target vaksinasi adalah masyarakat door to door, anak 6-11 tahun, serta booster yang berada di 14 (empat belas) titik sentra vaksinasi yaitu, Kota Salatiga, Kota Magelang, Kabupaten Temanggung, Banyumas, Purbalingga, Brebes, Pemalang, Pekalongan, Semarang, Kendal, Kudus, Pati, Grobogan,dan Boyolali,” ujarnya.
Kemudian, lanjut Sondi, sebagai salah satu bentuk upaya lanjutan dalam menurunkan kasus covid-19 pihaknya tidak bosan-bosan untuk mengingatkan kepada seluruh masyarakat khususnya masyarakat di provinsi Jateng untuk terus disiplin menerapkan prokes.
“Terutama mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak dalam kehidupan sehari-hari. Dan menjadikan prokes sebagai gaya hidup sehari-hari,” tandasnya.
Sementara itu, salah seorang peserta vaksinasi dari Patebon, Naila mengatakan bahwa saat ini dirinya mengikuti vaksinasi dosis tiga. “Semoga dengan adanya kegiatan vaksinasi yang di selenggarakan secara massal ini bisa mencegah dan masyarakat terhindar dari penyebaran Covid-19,” ujarnya.
Apa pendapatmu tentang ini :)