TERASJATENG.COM | SEMARANG – Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah menyelenggarakan Festival Sejuta Buku Jateng 2019 yang digelar di Gedung Wanita, Jl. Sriwijaya Nomor 29 Kota Semarang, pada 3 hingga 9 April 2019 mendatang.
Festival tersebut merupakan wahana pameran buku yang digelar rutin setiap tahun. Pameran buku kali ini mengambil tema Buku sebagai Pandora Ilmu.
Berbagai penerbit kelas nasional tergabung dalam bazar buku murah tersebut. Setiap harinya, pameran dimulai pukul 09.00 WIB dan berakhir pukul 21.00 WIB.
Panitia penyelenggara, melalui rilis menyampaikan bahwa selain bazar buku, Festival Sejuta Buku Jateng 2019 juga akan dimeriahkan dengan kegiatan talkshow, bedah buku, gathering komunitas, hingga serangkaian perlombaan. Diantaranya lomba menyanyi SD-SMA, tari kreasi Jawa, lomba Ibu mendongeng, mewarnai, lomba rumah pintar perpustakaan, lomba story telling, lomba band pelajar, stand up comedy, menggambar serta lomba review buku. Perlombaan tersebut dalam rangka memperebutkan Trophy Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Jawa Tengah.
Festival Sejuta Buku Jawa Tengah 2019 akan di buka langsung oleh Gubernur Jawa Tengah Bapak Ganjar Pranowo, hari ini (4/4) pukul 08.30 WIB. Informasi lebih lanjut dapat mengunjungi laman yang telh disediakan, facebook: Sejuta Buku, twitter dan instagram: @sejutabukuid, serta website: sejutabuku.com.
(A8)
Apa pendapatmu tentang ini :)