TERASJATENG.COM | Brebes – Musyawarah Kecamatan (Muscam) KNPI Kecamatan Sirampog telah dilaksanakan di Aula Kecamatan Sirampog pada Minggu, (27/6). Pada gelaran Muscam tersebut terpilih Ahmad Khoeron sebagai ketua untuk masa bakti 2021-2024.
Meski musyawarah selesai sampai sidang pemilihan Ketua, Muscam yang diikuti 26 OKP tersebut diwarnai kekecewaan kubu lawan, Muhmad Hasan Basri (MHB). MHB menarik mundur dengan tegas pasukannya menolak hasil pemilihan.
“Muscam ini tidak adil, Pasukan Mundur!!!,” teriak MHB.
MHB merupakan kandidat baru dan memperoleh 13 suara pada votting pemilihan ketua, sedangkan petahana Ahmad KHoeron mendapatkan 14 suara. Ia merasa kecewa karena adanya ketidak adilan, pasalnya DPD KNPI Brebes abstain dalam muscam tersebut, sedangkan suara dari DPK KNPI Demisioner KNPI Kecamatan Sirampog bukan atas dasar rapat pleno, Kata MHB.
Sementara itu, Helmi Sekretaris DPD KNPI Brebes menjelaskan bahwa abstainnya suara DPD KNPI dalam perhelatan muscam, murni karena tidak ingin ada intervensi dan keberpihakan pada salah satu calon. “Kami tidak akan intervensi pada kecamatan manapun, begitupun dengan 1 hak suara Demisioner DPK KNPI. Mereka berhak menentukan sendiri, mereka sudah dewasa kok,” terang Helmi.
Helmi juga berharap proses musyawarah kecamatan menjadi proses pendewasaan dan upgrading kepemudaan. “Tunjukkan pemuda sirampog mampu berkarya, wujudkan pemuda unggul, Brebes maju,” tandasnya.
Apa pendapatmu tentang ini :)