TERASJATENG.COM | Pati – Peringatan Hari Narkoba Nasional (HANI) tahun 2021 digelar di Pendopo Kabupaten Pati, Rabu (30/6). Kegiatan itu dihadiri oleh Bupati Pati beserta wakilnya, Sekda, Forkopimda, dan OPD terkait. turut serta juga perwakilan dua organisasi masyarakat Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah kabupaten Pati.
Bupati Pati, Haryono mengatakan saat ini penyalahgunaan narkoba telah menyerang segala usia. Ia prihatin dalam kondisi pandemi Covid-19, tidak mengurangi kasus peredaran dan penyalahgunaan narkoba.
Menuruta laporan Polres Pati, di Kabupaten Pati telah terjadi 32 kasus dengan 52 tersangka sejak Januari hingga Mei 2021.
“Kondisi ini tentunya menjadi peringatan bagi kita semua untuk terus meningkatkan kewaspadaan dan perhatian kita terhadap upaya P4GN (kependekan dari Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika),” kata Haryanto dari patinews.com, Kamis (30/6).
Dalam hal ini Bupati selaku kepala daerah mengapresiasi kinerja jajaran kepolisian dalam mengungkap kasus narkoba di wilayah hukumnya.
Haryanto sangat mendukung generasi muda dan masyarakat Pati untuk turut aktif dalam pelaksanaan P4GN. selain itu, penetapan duta anti narkoba Kabupaten Pati juga menjadi motivasi untuk memberantas penyalahgunaan narkoba.
“Saya kira hal ini tidak hanya terjadi pada generasi muda saja melainkan hampir semua masyarakat mengalaminya dan bisa menjadi celah bagi para pengedar narkoba oleh karena itu kepedulian dari sesama terhadap kondisi lingkungan sekitarnya harus kita tingkatkan,” ujarnya.
Apa pendapatmu tentang ini :)