TERASJATENG.COM | Rembang – Proyek penataan Mal Pelayanan Publik (MPP) Rembang ditarget selesai sesuai jadwal. Proyek yang menggunakan gedung bekas PGRI tersebut baru sampai tahap pembongkaran. Saat ini tenaga kerja ditambah untuk pemasangan atap.
Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (DPKP) Joestiennarni mengaku, belum melihat perkembangan penataan pekan ini.
Joe yang sekaligus Pejabat Pembuat Komitmen menuturkan, bagian belakang sudah selesai dibongkar kecuali mushola. Sementara tempat lainnya dibongkar untuk tempat parkir kendaraan roda dua dan empat.
Pihaknya menyebut telah meminta penambahan tenaga kerja. ”Bongkar atas itu lama. Untuk yang masih terpakai langsung ditangani bidang aset. Seperti genting dan sebagainya. ” katanya.
Joe menambahkan gedung MPP nantinya akan dioptimalkan pada bagian depan dua lantai. Kemudian lantai bawah digunakan parkir motor dan mobil. “Untuk lantai dua digunakan pelayanan. Karena kurang luas diperlebar bagian belakang yang utara,” pungkasnya.
Apa pendapatmu tentang ini :)