Laporan wartawan terasjateng Wahyu Imam Santoso
Jika anda bosan dengan wisata yang sudah sering anda kunjungi, sepertinya anda perlu mencoba berkunjung ke Brown Canyon yang ada di pojok kota Semarang. Brown Canyon awal mulanya bukanlah tempat wisata melainkan tempat penambangan pasir. Akan tetapi seiring berjalanya waktu tempat tersebut membentuk pola-pola yang justru menarik untuk dikunjungi. Pengunjung tidak hanya dari dalam kota melainkan ada yang datang dari luar kota untuk sekedar mengabadikan moment bersama teman atau keluarga.
Jika anda ingin berkunjung, simak ulasan berikut :
Pilihan destinasi wisata ini tidak memiliki gerbang resmi, kawasan nya masih berdampingan dengan tambang pasir sehingga perlu mencermati rutenya.
Tambang pasir yang sangat luas akan membuat Anda bingung menentukan jalur masuk. Terlebih jalur yang ada biasa digunakan oleh eskavator atau alat berat, jadi banyak jalur yang tak bisa dilalui kendaraan biasa.
Oleh karena itu panduan rute jalan menuju destinasi wisata Brown Canyon beserta alternatifnya.
Pertama perhatikan dahulu kendaraan yang Anda gunakan, lebih baik menggunakan motor atau mobil dengan tipe SUV, ataupun 4×4 lebih baik. Namun jika Anda menggunakan city car atau mobil minibus, harus memperhatikan rute dan menghindari hujan.
Hujan deras akan membuat genangan yang bisa menutup akses jalan anda di beberapa titik, tak semuanya. Namun tentu jalan yang Anda lalui akan lebih menantang.
“Jalur masuk ke Brown Canyon yang bisa untuk segala kendaraan ada tiga, yaitu melewati Pucanggading, Tembalang, dan Mranggen (Demak),” ujar Mahfudz, salah satu warga Rowosari yang mengelola wisata ini.
Rute Brown Canyon dari arah Solo, Yogya dan Semarang atas
Jika Anda berasal dari kota-kota tersebut, tempat yang harus Anda tuju pertama ialah kampus Undip Tembalang, bisa melewati Banyumanik, atau Jalan Raya Setiabudi masuk Tembalang.
Dari kampus Undip Tembalang, carilah Jalan Banjarsari Raya, dan arahkan kendaraan Anda menuju Sigar Bencah. Dri sana, Anda teruskan menuju perempatan Pasar Meteseh langsung ambil jalan lurus.
Kemudian masuk ke perkampungan Rowosari, jalan masuk kampung tersebut ialah Jalan Rowosari Raya, ikuti arah jalan yang akan melewati Jalan Al-Barokah- Jalan Al Iman II, hingga Anda menemukan masjid besar di sebelah kiri bernama Masjid Jami Al Aqsha.
(WIS/TJ)
Apa pendapatmu tentang ini :)