Terasjateng.com | Surakarta – Usai direnovasi Stadion Manahan Solo akhirnya diresmikan langsung oleh Presiden Jokowi sabtu lalu (15/02). “Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim dengan memohon rahmat dari Tuhan yang Maha Esa pada malam hari ini saya nyatakan, saya resmikan renovasi dan pengembangan Stadion Manahan Solo. Begitu” ucap Jokowi yang kemudian disambut dengan tepuk tangan ribuan suporter yang memadati stadion Manahan.
Jokowi meresmikan Stadion Manahan dengan mengenakan jaket timnas sepakbola Indonesia, Jokowi menilai usai renovasi besar-besaran Stadion Manahan menjadi sangat megah dan memiliki fasilitas yang sangat baik.
“Stadion Manahan Solo menjadi stadion yang megah dan fasilitas jauh lebih baik” ungkapnya.
Selain mengapresiasi kondisi Stadion Manahan pasca renovasi, Jokowi juga berharap Stadion Manahan Solo dapat ditetapkan oleh PSSI maupun FIFA untuk menjadi salah satu tempat pelaksanaan Piala Dunia U20 tahun depan.
“Kita berharap tentunya di 2021 Stadion Manahan Solo bisa ditetapkan sebagai stadion untuk Piala Dunia U-20 oleh PSSI maupun FIFA, Sehingga kita nanti bisa bersama-sama melihat laga internasional di stadion yang sangat megah ini,” ungkap Jokowi.
Usai diresmikan Jokowi, Stadion Manahan menggelar laga antara Persis Solo melawan Persib Bandung. Dalam pertandingan ini persis harus mengakui keunggulan tim Maung Bandung dengan skor 0-2.
TJ/B4
Apa pendapatmu tentang ini :)