TERASJATENG | Temanggung – Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia (DPD RI) Propinsi Jawa Tengah Denty Eka Widi Pratiwi baru baru ini menggelar kegiatan bertajuk sosialisasi empat pilar kepada pelajar (31/1). Kegiatan yang dilaksanakan di Aula SMPN 1 Kaloran yang diikuti pelajar tingkat SMP dan SMA se kecamatan Kaloran.
Dalam kegiatan tersebut denty mengajak peserta untuk terus menumbuhkan rasa nasionalisme dalam pusaran era globalisasi dan dunia digital saat ini.
Dalam era serba mudah seperti saat ini, informasi bahkan berita dunia serta globalisasi bias diakses dalam hitungan detik, kita harus tingkatkan rasa nasionalisme kita agar tidak terpengaruh dunia global, ajak istri wakil bupati temanggung tersebut.
Lebih lanjut anggota Komite II ini mengatakan, pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan yang diberikan di sekolah-sekolah, sebagaimana Empat Pilar, adalah bagian dari pendidikan politik. Para guru menurutnya, juga harus menyelipkan pendidikan politik dan wawasan kebangsaan yang benar kepada siswa dalam setiap mata pelajaran di kelas.
“Pendidikan politik bukan bentuk politisasi. Tugas utama pelajar ya belajar, meraih prestasi sebanyak-banyaknya. Sementara kesadaran dan kepedulian terhadap negara adalah kewajiban. Kesadaran dan kepedulian yang tinggi terhadap negara hanya bisa didapat melalui pendidikan politik yang benar,” imbuh Denty
Denty mengingatkan kembali empat pilar kebangsaan yang menjadi implementasi pembangunan, yakni Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan NKRI. Konsesus dasar negara akan sangat bagus dengan didorong oleh semua pihak termasuk pelajar. Bangsa akan sejahtera, makmur dan memiliki budi pekerti yg luhur, jika dapat mengimplementasikan empat pilar kebangsaan tersebut.
Hasil yang ingin dicapai dari kegiatan tersebut adalah tumbuhnya jiwa nasionalisme dan membela yang kuat terhadap negara dan bangsanya dalam segala aspek. A3
Apa pendapatmu tentang ini :)