TERASJATENG.COM | Purbalingga – Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi mengunjungi pelaksanaan vaksinasi untuk para buruh di PT. Boyang Industrial Kabupaten Purbalingga, Selasa (24/8).
Kapolda hadir didampingi sejumlah pejabat utama Polda dan Kapolres Purbalingga.
Kapolda menyampaikan vaksinasi ini dilakukan untuk menciptakan kekebalan covid-19 di kalangan buruh khususnya di sektor industri.
Tepat sekali hari ini dilakukan vaksin tahap ke 2 jenis sinovac, yang terhitung bulan kemarin sudah dilakukan vaksinasi tahap 1,” jelas Kapolda dalam konferensi pers.
Kapolda menjelaskan babes vaksinasi ini diharapkan dapat menciptakan herd immunity bagi masyarakat kita khususnya bagi karyawan. Meski TNI-Polri telah melaksanakan vaksinasi massal, jelas Kapolda, masyarakat tetap wajib menerapkan protokol kesehatan.
Karena kita tahu covid-19 di wilayah kita masih ada, jadi sampai sekarang harus kita jaga Prokes. Yang paling utamanya adalah pakai masker ,” imbau Irjen Ahmad Luthfi.
Kapolda menerangkan dengan memakai masker artinya kita melindungi diri sendiri dan orang lain.
Diketahui ada sebanyak 300 karyawan PT. Boyang industrial mendapatkan vaksin kedua jenis sinovac.
Untuk memaksimalkan pencapaian herd immunity, Kapolda Jateng berencana menambah droping vaksin jenis Moderma untuk masyarakat di Purbalingga.
Apa pendapatmu tentang ini :)