TERASJATENG.COM | Kendal – DPD KNPI Kendal selenggarakan kegiatan Goes to Campus yang pertama kali dilaksanakan di STIT (Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah) Muhammadiyah Kendal, Senin (28/6). Kegiatan yang bertemakan “Pengoptimalan Peran Mahasiswa dalam Pembangunan Daerah” dikemas dengan bentuk seminar. Kegiatan ini bertujuan membangun spirit persatuan, kesatuan pemuda, khususnya mahasiswa untuk bersama-sama membangun daerah Kendal.
Hadir sebagai narasumber yang pertama yaitu Ketua DPD KNPI Kendal, H. Parno, S.Pd.I, M.H atau yang sering dipanggil Gus Parno. Narasumber yang kedua adalah Zaenal Arifin, S.Pd yang juga Wakil Ketua DPD KNPI Kendal, dan dimoderatori oleh Apridita Mulita S,S.H Ketua Bidang Pemberdayaan Perempuan DPD KNPI Kendal.
Gus Parno menyampaikan, pemuda memiliki peran yang penting dalam pembangunan Negara Indonesia.
Pra kemederkaan dan pasca kemerdekaan pemuda selalu ikut andil dalam perubahan kekuasaan di negeri
ini. Gus Parno juga menerangkan peran mahasiswa bukan hanya pendidikan dan pengajaran, penelitian dan
pengembangan, tetapi juga pengapdian kepada masyarakat sesuai dengan tridharma perguruan tinggi.
Falsafah jawa “Urip Iku Urup” juga dijelaskan dalam acara tersebut, dimana hidup ini harus dapat menjadi pencerahan atau bermanfaat bagi masyarakat sekitar. “Melihat perkembangan dunia saat ini, mahasiswa harus memiliki “Creative Thinking”, bukan hanya “Critical Thinking”, dan “Business Thinking”,ungkap Gus Parno. Mahasiswa harus berani mengambil perannya, bukan hanya diam pada zoma nyaman. Hidup yang tidak pernah dipertaruhkan itu tidak akan pernah mendapat apa-apa, tambahnya.
Kegiatan Goes To Campus ini juga menjelaskan konsep “Good Governance”, yang mana pemerintahan yang bagus perlu adanya sinergi antara sektor Goverment, Private, dan Civil Society. Setelah acara ini harapannya pemuda berada di salah satu sektor tersebut. Kegiatan ini akan terus dilakukan di kampuskampus yang lain di Kabupaten Kendal.
Apa pendapatmu tentang ini :)