TERASJATENG.COM | SEMARANG – Komite Mahasiswa Magister Ilmu Ekonomi Studi Pembangunan Universitas Diponegoro (MIESP Undip) gelar Seminar Nasional bertajuk “Jalan Pemerataan Ekonomi Indonesia” di kampus MIESP Undip Peleburan, Senin siang (6/8).
Seminar diselenggarakan bekerjasama dengan Lembaga Kajian dan Penelitian Teras Jateng menghadirkan Akhmad Muqowam, Wakil Ketua DPD RI sebagai pembicara.
Selain Akhmad Muqowam, hadir pula sebagai pembicara Achsin Ma’ruf selaku anggota DPRD Jateng, Ahmad Fanani Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah, Nugroho dosen MIESP dan Shobaril Yuliadi koordinator LKP Teras Jateng.
Ketua panitia kegiatan, Wahyu Imam Santoso menjelaskan seminar nasional tersebut diselenggarakan dalam rangkaian kegiatan Teras Jateng Goes To Campus. Isu pemerataan ekonomi sendiri menurutnya adalah isu yang cukup menarik dan patut didiskusikan terus menerus. Angka kemiskinan kita menurut BPS masih 9,8% atau sebesar 25juta jiwa.
“Pemerataan ekonomi adalah isu yang menarik untuk didiskusikan, kita sudah 73 tahun merdeka namun angka kemiskinan masih cukup tinggi dan ketimpanganya masih besar,” terang Wahyu.
Sementara itu sekretaris program studi MIESP UNDIP, Deden Dinar Iskandar dalam sambutanya, menyambut baik kerjasama yang dilakukan oleh LKP Teras Jateng. Dirinya berharap kerjasama dalam bentuk kegiatan-kegiatan dapat terus dilanjukan.
“Kami menyambut baik kerjasama dari teman-teman Teras Jateng, mudah-mudahan kerjasama ini dapat dilanjutkan kedepan,” ungkap Deden. (A6/A5)
Apa pendapatmu tentang ini :)