TERASJATENG.COM | Solo – Munculnya klaster COVID-19 sekampung di Kelurahan Sumber, Banjarsari, Solo, yang berada dalam satu kelurahan yang sama dengan rumah Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi perhatian Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. Ia meminta maaf lantaran merasa kecolongan sebab klaster tersebut muncul diduga usai buka bersama.
“Saya mohon maaf kemarin kecolongan yang di Sumber. Semoga tidak terulang lagi,” kata Gibran di Balai Kota Solo, Rabu (19/5/2021).
Berkaca dari kejadian tersebut, kini pihaknya gencar melakukan pelacakan disekitar lokasi terkait. Menurutnya, memperbanyak testing diharapkan bisa kendalikan kasus COVID-19.
“”Ini testing kita perluas ke sekitar wilayah situ. Saya yakin ini bisa dikendalikan, tenang saja.
Makanya kemarin tempat-tempat keramaian, di Klitikan, Depok, kita testing juga. Alhamdulillah negatif semua. Kita random testing. Kita perbanyak testing, kita pastikan tidak ada lonjakan,” tegas Gibran.
Berita terkait : Akui Kecolongan, Gibran Minta Maaf Soal Klaster Bukber di Kampung Jokowi
Sebagai informasi, klaster di kampung tersebut diduga berawal dari warga yang mengikuti buka bersama hingga bertambah menjadi 7 orang sekeluarga. Setelah dilacak hingga hari ini, total ada 41 orang yang positif COVID-19.
(TJ/Bre)
Apa pendapatmu tentang ini :)