Terasjateng.com | Semarang – Pemilu tahun 2024 sudah didepan mata, terdapat ada 3 pasangan calon presiden dan wakil presiden yang telah ditetapkan KPU pada tanggal 13 November 2023.
Pada gelaran pemilu kali ini pemilih muda cukup mendominasi, tercatat 56,45% atau sekitar 113 juta pemilih, tak ayal para kontestan berusaha mendekat pada anak muda dengan berbagaimacam strategi. Dari segi usia bakal calon presiden dan bakal calon wakil presidan yang paling muda ada Gibran Rakabuming Raka pasangan dari Bacapres Prabowo yaitu 36 tahun.
Pemuda Muhammadiyah menilai Gibran tidak sepenuhnya mewakili kaum muda.
“Mas gibran memang berusia muda, masuk dalam generasi milenial, tetapi beliau tidak sepenuhnya mewakili kaum muda”. ungkap Wakil Sekretaris Pemuda Muhammadiyah Jawa Tengah, Luqman Azhary. (13/11)
“Ada banyak faktor yang menjadikan kaum muda ini merasa terwakili aspirasinya, misalnya progam kerja yang disusun memiliki keberpihakan pada anak muda. memiliki semangat yang menggelora untuk terus berinovasi dalam melakukan perubahan, narasi gagasan jelas dan lugas serta konsisten apa yang diucapkan dengan langkah yang diambil”. Imbuh pemuda asal Banyumas ini.
Selain itu, Luqman menyinggung pidato gibran waktu deklarasi pasangan bacapres dan bacawapres di Indonesia Arena pada bulan Oktober lalu yang menunjukan tidak seperti halnya anak muda.
“gaya mas Gibran berpidato menurut saya kurang semangat, malah yang semangat para pendukungnya”
“dengan membawa alat peraga dalam menyampaikan program berupa kartu ini dan kartu itu menunjukan bahwa mas gibran sama saja dengan bapaknya, tidak ada inovasi yang radikal, sistem yang futuristik, pemikirian yang anti mainstream selayaknya anak muda.
Lebih lanjut, Luqman membandingkan antara kepemimpinan kaum muda masa lalu dan sekarang.
“Soekarno mulai berpolitik (mendirikan PNI) saat usia 26 tahun, dan dilantik menjadi presiden usia 44 tahun. Artinya, meskipun muda Soekarno sudah tertempa waktu dalam hal pemikiran dan pengalaman. Sedangkan mas Gibran baru mulai tampil berpolitik lebih kurang 2 tahun lalu, dan tahun ini langsung lompat menjadi wakil presiden pungkasnya.
Apa pendapatmu tentang ini :)