Terasjateng.com | Kendal — Bertempat digedung serba guna NU desa Podosari Kecamatan Cepiring Kendal, Pimpinan Anak Cabang Fatayat Cepiring bagikan puluhan bingkisan lebaran untuk anggota. Pembagikan bingkisan lebaran tersebut dilaksanakan bersama dengan peringatan hari lahir Fatayat NU yang ke 73. Selain pembagian bingkisan, kegiatan peringatan Harlah yang dihadiri oleh seluruh ranting Fatayat NU kecamatan Cepiring juga diisi dengan khataman Alqur’an.
Ety Wulandari selaku ketua PAC Fatayat NU Cepiring menjelaskan, kegiatan tersebut mengusung tema “Maju Bersama, Menguat Bersama untuk Perempuan Indonesia dan Peradaban Dunia. Ety Wulandari selaku Ketua PAC Fatayat NU Cepiring dalam sambutanya menyampaikan terima kasih dan apresiasi untuk semua kader yang terlibat dalam kegiatan ini. “Terima kasih kepada Ranting Podosari yang telah menyediakan tempat untuk acara hari ini, serta apresiasi buat ranting sekecamatan cepiring yg telah bersama mensukseskan acara pada pagi ini.” tuturnya.
Puluhan bingkisan lebaran tersebut menurut Ety dibagikan kepada anggota yang kurang mampu, sebagai wujud kepedulian antar sesama anggota Fatayat. “Ini dari dana infaq yang dikumpulkan PAC setiap acara anjangsana, jadi dari anggota kembali ke anggota.” tambahnya.
Kegiatan sosial ini diharapkan bisa dilaksanakan setiap tahun. Harlah yang ke 73 ini bisa menjadi momentum untuk setiap anggota untuk maju dan menguat bersama.
Memaksimalkan pengurus agar bersinergi bersama untuk kemajuan Fatayat PAC cepiring.
Ucapan terima kasih tak henti diucapkan muslimah salah satu anggota yang menerima bingkisan lebaran dan berharap kegiatan ini bisa menjadi ladang amal anggota dibulan Suci ramadhan. “Alhamdulillah terima kasih saya ucapkan kepada seluruh anggota dan mudah2an ini menjadi ladang amal dan berharap kegiatan ini bisa dilaksanakan setiap tahun.” tambah muslimah.
(TJ/Mg/1)
Apa pendapatmu tentang ini :)