TERASJATENG.COM | Klaten – Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah mengalami kebakaran. Kejadian tersebut lebih tepatnya berlokasi di lantai dua, ruang seksi pengukuran.
Kepala Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Klaten Agung Taufik Hidayat menuturkan, kebakaran yang terjadi Sabtu (22/05/2021) sore itu sempat menghanguskan sejumlah barang. Namun, ia memastikan, buku tanah dan warkah di Kantah Kabupaten Klaten dalam keadaan aman.
“Sedangkan warkah dan buku tanah (berada) di lantai 1, dan surat ukur sudah bergabung di buku tanah dengan kondisi aman,” jelas Agung dikutip dari laman Kementerian ATR/BPN, Senin (24/05).
Selain itu, kata Agung, Kantah Kabupaten Klaten sudah melakukan digitalisasi. Sehingga, upaya untuk meminimalisasi bencana sudah dilakukan dengan baik.
Soal antisipasi kebakaran, pihaknya telah menyiapkan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) di setiap sudut ruangan. Hal tersebut bertujuan agar ketika bencana terjadi, pegawai bisa dengan sigap mematikan api.
“Kami sudah mempersiapkan APAR dan mengarahkan kepada seluruh pegawai untuk mematikan arus listrik apabila tidak digunakan lagi,” lanjut Taufik.
(TJ/Bre)
Apa pendapatmu tentang ini :)