Terasjateng.com | Semarang – Hari ini Provinsi Jawa Tengah (Jateng) memperingati Hari Ulang Tahun yang ke 70. Gubernur Jateng Ganjar Pranowo berpesan kepada warganya agar tidak menganggap remeh virus corona. Pesan ini disampaikan Ganjar dalam sambutanya yang dirilis oleh situs resmi Provinsi Jawa Tengah Jatengprov.go.id.
“Pesan saya bapak ibu, jangan anggap remeh corona. Sekali lagi, jangan anggap remeh corona, karena 750 ribu orang lebih telah kehilangan nyawa (karena corona). Terima kasih” pesan Ganjar.
HUT Jateng ke 70 sendiri mengambil tema Jateng Peduli Sesama. Hal ini tentu tidak terlepas dari situasi pandemi yang masih melanda Dunia termasuk Provinsi Jawa Tengah. Hingga pukul 12.00 tanggal 14 agustus kemarin data Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah sebanyak 12.075 orang telah terkonfirmasi positif corona dan 1.109 diantaranya meninggal dunia.
Menurut Ganjar, pandemi corona yang sedang dialami bukan sebatas persoalan kesehatan. Namun juga menjadi persoalan ekonomi, pendidikan bahkan mental.
“Pagebluk (pandemi) ini bukan saja mengoyak kesiagaan kesehatan kita, namun juga perekonomian, pendidikan, sosial bahkan mentalitas kita” terang Ganjar.
Ganjar juga menyampaikan bahwa dalam masa pandemi ini semua baik dan buruknya ditentukan oleh perilaku kita sendiri.
TJ/B4
Apa pendapatmu tentang ini :)